Berita|

IHF/Teuku Zulman Sangga Buana

IHF.OR.ID, DEPOK – Divisi Pelatihan dan SBB Indonesia Heritage Foundation (IHF) menyelenggarakan soft closing program PHBK Akbar (PPA) 4 dengan tema “Pesan Cinta untuk Sekolah Mitra” pada Kamis, 30 Mei 2024. Acara penutupan program yang dilaksanakan selama enam bulan ini diselenggarakan melalui media Zoom serta disiarkan secara langsung melalui akun YouTube Semai Benih Bangsa (SBB).

Sebanyak 61 Sekolah Koordinator (SK) dan 805 Sekolah Mitra (SM) yang berasal dari 13 provinsi atau 43  kabupaten dan kota mengikuti kegiatan tersebut. Para perwakilan Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama di tiap-tiap wilayah SK dan SM juga turut berpartisipasi memeriahkan acara soft closing program PPA 4 ini.

Ketua Dewan Pembina IHF, Sofyan A. Djalil dalam sambutannya menyampaikan pentingnya pembinaan karakter bagi seseorang dan sebuah bangsa.

“Kunci keberhasilan orang, kunci keberhasilan sebuah bangsa adalah pada karakternya. Orang-orang yang mempunyai karakter yang baik insyallah akan sukses di dalam hidupnya, sukses dalam masyarakatnya, sukses menjadi kepala rumah tangga, dan jadi anggota masyarakat yang baik,” ungkapnya.

IHF/Teuku Zulman Sangga Buana

Ketua Dewan Pembina IHF, Sofyan A. Djalil, mengenakan batik warna biru-putih, menyampaikan sambutan dalam acara soft closing program PPA 4, Kamis (30/05/2024) siang.

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan pemutaran video penjelasan program PPA 4, video perubahan sekolah-sekolah setelah mengikuti program PPA, dan video pesan cinta dari SK untuk SM. Pada akhir kegiatan, Ratna Megawangi, Ketua Yayasan IHF, menyampaikan pesan cinta berupa apresiasi untuk SM.

“Saya berharap ini suatu kebanggaan, ya, buat guru-guru yang tergabung di PPA ini. Ini menjadi suatu kebanggaan bahwa kita pernah mendapat kesempatan, mendapat ilmunya karena kita tahu bahwa banyak guru yang mungkin niatnya bagus sekali untuk mendidik anak, tetapi tidak tahu cara-caranya,” ujarnya.

IHF/Teuku Zulman Sangga Buana

Ketua Yayasan IHF, Ratna Megawangi, dengan memakai baju motif bunga-bunga menyampaikan pesan cinta untuk SM saat soft closing program PPA 4, Kamis (30/05/2024) siang.

Program PHBK Akbar (PPA) merupakan bagian dari Pelatihan PHBK Intensif yang bertujuan meningkatkan kualitas guru dan siswa PAUD/TK/RA di berbagai wilayah Indonesia. Program ini dirancang agar sekolah-sekolah yang ada di seluruh Indonesia dapat menjalankan model Pendidikan Holistik Berbasis Karakter (PHBK) seperti yang dilakukan di Sekolah Karakter.

Penulis: Teuku Zulman Sangga Buana
Editor: Dewanti Nurcahyani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close Search Window